Minggu, 18 Januari 2026

Dandim 1628/Sumbawa Barat Pimpin Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di Makodim

 



Sumbawa Barat, NTB – Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan, bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang dilaksanakan di Lapangan Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jalan Labuhan Balat No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Senin (19/01/2026) pagi.


Upacara yang dimulai pukul 07.00 WITA tersebut diikuti oleh seluruh Perwira, Bintara, Tamtama, serta Pegawai Negeri Sipil (PNS) jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat dengan jumlah personel sekitar 86 orang. Kegiatan berlangsung khidmat, tertib, aman, dan lancar hingga selesai pada pukul 07.50 WITA.


Bertindak sebagai Komandan Upacara yakni Danramil 1628-04/Poto Tano Kapten Inf Saiful, dengan Perwira Upacara Kapten Inf Bambang. Sementara itu, pengibaran Bendera Merah Putih dilaksanakan oleh tiga personel terbaik Kodim 1628/Sumbawa Barat, yaitu Sertu Mulyadi, Koptu Fahrurozi, dan Kopka Fadil.


Dalam amanatnya, Dandim 1628/Sumbawa Barat membacakan inti amanat Kepala Staf TNI Angkatan Darat yang menekankan pentingnya meningkatkan profesionalisme, kesiapsiagaan, dan soliditas prajurit serta PNS TNI dalam menghadapi berbagai tantangan tugas ke depan. 


Prajurit juga diingatkan untuk terus menjaga sinergi dengan seluruh komponen bangsa serta meningkatkan disiplin, loyalitas, dan dedikasi dalam setiap pelaksanaan tugas.


“Upacara bendera bukan sekadar kegiatan rutin, tetapi menjadi sarana pembinaan karakter, penanaman nilai-nilai nasionalisme, serta penguatan disiplin dan tanggung jawab sebagai prajurit dan aparatur negara,” tegas Dandim dalam amanatnya.


Usai pelaksanaan upacara, kegiatan dilanjutkan dengan Jam Komandan sebagai sarana komunikasi dan penyampaian arahan langsung pimpinan kepada seluruh anggota Kodim 1628/Sumbawa Barat.


Dengan terselenggaranya upacara ini, diharapkan semangat pengabdian, loyalitas, dan kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia terus tertanam kuat dalam diri setiap prajurit dan PNS Kodim 1628/Sumbawa Barat.


(Pendim 1628/KSB).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TNI Hadir Dukung Kesehatan Pelajar melalui Pendampingan Makan Bergizi Gratis

  Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Koramil 1628/01 Taliwang m...